Apa Perbedaan Adlink dan Bitly Shorter Link
Bagi kalian para blogger atau pengembang website pasti tidak asing lagi dengan isitilah shorter link seperti bitly. Sebuah alat yang sering dipakai untuk mempersingkat link sebelum disebarkan ke media sosial. Nah, baru-baru ini lagi santer terdengar kabar tentang pemendek url lain bernama Adlink.id . Apakah kira-kira perbedaan Adlink.id dengan bitly shorter link?
Secara fungsi kedua alat ini memiliki kegunaan yang sama yaitu memperpendek url sebelum disebarkan ke media sosial atau menyembunyikan alamat link asli agar tidak dilihat langsung oleh pengujung.
Dalam kebutuhan share artikel ke twitter atau media sosial lainya, kadang blogger butuh alamat yang ramping dan terkesan tersembunyi untuk menambah rasa penasaran. Ketika alamat blog yang dibagikan bertuliskan alamat asli yang panjang, maka orang akan merasa kurang nyaman karena terganggu. Namun berkat short link ini, maka pandangan mata lebih santai dan tidak terganggu sama sekali.
Kembali lagi ke masalah Adlink dan bitly, Apa yang membedakan dua alat tersebut? Untuk itu perlu dibahas satu per satu:
Bitly.com
Website ini sudah lama berdiri sejak tahun 2008 dan fokus ke permasalahan shorter link hingga saat ini. Memakai bitly.com sangat mudah, hanya dengan memasukkan link yang akan dipendekkan maka otomatis segera muncul short link dengan alamat https://bitly/kode_khusus.
Alamat pendek tersebut segera bisa di copy dan disebarkan ke berbagai media sosial tanpa kendala apapun.
Kelebihan:
Mudah dan cepat dalam menciptakan short link.
Alamat link segera menuju ke website asli ketika di klik oleh pengunjung.
Layanan gratis tanpa pungutan biaya apapun.
Banyak diterima di berbagai media sosial tanpa ada kendala.
Kekurangan:
Tidak memilik profit bagi pengguna alat short link bitly.
Adlink.id
Ketika kami mencoba membaca keterangan di website Adlink.id memang tidak tertera kapan layanan ini dimulai. Namun saat ini Anda sudah bisa bergabung dan mencari profit tambahan.
Prinsip kerja Adlink.id tidak jauh beda dengan bitly.com, namun berikut penjelasan tentang kelebihan dan kekurangannya.
Kelebihan:
Mudah dan cepat untuk menciptakan short link.
Layanan ini bersifat gratis
Banyak diterima di berbagai media sosial.
Berkesempatan untuk memperoleh profit $4/1000 viewer.
Memiliki sistem refferal.
Kelemahan:
Link yang diciptakan akan menuju halaman website Adlink.id terlebih dahulu sebelum ke website asli yang dituju.
Meskipun 2 langkah sebelum menuju website milik Anda, kelemahan ini bukan menjadi kendala khusunya untuk blog-blog download, karena pengujung biasanya akan mengikuti beberapa langkah sebelum berhasil mendownload file yang mereka inginkan.
Jadi secara umum, Adlink.id lebih cocok untuk blog atau website yang berisi tentang layanan download gratis. Namun tidak menutup kemungkinan juga bisa digunakan sebagai shorter link sebelum dibagikan ke media sosial Anda.
Bagi yang ingin mendaftar di Adlink.id silahkan klik di sini.
Post a Comment
0 Comments